SELAMAT DATANG DI BLOG KOREM 152/BABULLAH

TARUNA AAL KUNJUNGI MAKOREM

Posted by Korem 152 Baabullah 11/13/2017 0 komentar

      Ternate (13/11), Kasrem 152/Babullah Letkol Inf Sigit Purwanto, S.I.P., M.Si. menerima kunjungan Taruna dan Taruni Akademi Angkatan Laut dalam rangka Pelayaran Jala Yudha Taruna AAL Tingkat 4 angkatan ke-63 bertempat di Makorem 152/Babullah Jl. A.M. Kamaruddin No. 1 Kel. Sangaji Kota Ternate Prov. Maluku Utara.

         Rombongan yang diketuai oleh Mayor (Mar) George Kaloh serta didamping 2 Perwira, 4 Taruna dan 1 Taruni. Rombongan disambut Kasrem beserta para Kasi/Pasi dan Kabalak Korem kemudian diawali dengan sesi foto bersama di halaman Makorem, rombongan kemudian menuju Rupat Makorem. Dalam kesempatan tersebut Kasrem memberikan paparan tentang gelar kekuatan Korem 152/Babullah serta kondisi Geografi, Demografi dan Kondisi Sosial wilayah Maluku Utara. Seolah tak mau melewatkan kesempatan usai paparan para Taruna secara bergantian mengajukan pertanyaan seputar paparan yang telah diberikan karena pada hakikatnya kunjungan mereka ke Instansi-instansi ini merupakan bentuk pembelajaran serta untuk bekal mereka setelah berdinas kelak.

        Sementara itu Ws. Kapenrem 152/Babullah Kapten Inf Heru Darujito menyampaikan bahwa kunjungan para Taruna AAL ini merupakan bagian dari Pelayaran Jala Yudha yang dilaksanakan selama 3 hari dimana hari sebelumnya pada awal kedatangan mereka memberikan pertunjukan Kirab GS Gita Jala Taruna mengitari Kota Ternate selanjutnya mereka dijadwalkan akan mengunjungi beberapa Instansi juga memberikan sosialisasi ke sekolah-sekolah di Kota Ternate. (Penrem 152)
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: TARUNA AAL KUNJUNGI MAKOREM
Ditulis oleh Korem 152 Baabullah
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://wartakorem152.blogspot.com/2017/11/taruna-aal-kunjungi-makorem.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Posting Komentar

EMAIL WARTA BABULLAH | Copyright of WARTA BAABULLAH.